Pengumuman Peserta Terpilih Program Beasiswa IDCamp 2025 Level Menengah

Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2019, IDCamp telah berperan aktif dalam mempercepat pengembangan talenta digital Indonesia melalui penyediaan beasiswa belajar coding berskala nasional. Hingga saat ini, IDCamp telah memberikan lebih dari 380.000+ beasiswa dan melahirkan 135.000+ ribu lulusan terampil yang siap berkontribusi di industri teknologi digital.

Memasuki tahun 2025, IDCamp kembali memperkuat komitmennya dalam mencetak developer Indonesia yang kompeten dan berdaya saing global dengan menghadirkan program beasiswa coding komprehensif yang mencakup 8 pilihan alur belajar utama dan 2 bonus alur belajar tambahan.

Pendaftaran Program Beasiswa IDCamp 2025 telah berlangsung pada periode 24 September – 27 Desember 2025, dengan partisipasi lebih dari 100.000 calon talenta digital dari berbagai wilayah di Indonesia. Seluruh peserta terpilih pada tahap ini telah berhasil memperoleh beasiswa IDCamp untuk mengikuti pembelajaran pada kelas Dasar dan Pemula.

Masa belajar pada kelas Dasar dan Pemula secara resmi telah berakhir pada 31 Desember 2025. Selanjutnya, melalui proses evaluasi komprehensif yang mencakup tingkat penyelesaian kelas, capaian akademik, konsistensi belajar, serta pemenuhan kriteria program, kami telah melakukan proses seleksiย  dan menetapkan peserta yang memenuhi persyaratan untuk melanjutkan ke kelas Level Menengah IDCamp 2025.

Selamat Kepada para Peserta yang Terpilih! ๐ŸŽ‰

Daftar peserta terpilih penerima Beasiswa IDCamp 2025 Level Menengah dapat diakses melalui tautan berikut.
๐Ÿ”— Pengumuman Peserta Terpilih Level Menengah IDCamp 2025

Informasi resmi terkait status kelulusan serta akses kelas Level Menengah akan disampaikan secara bertahap melalui email terdaftar paling lambat pada Kamis, 15 Januari 2026.

๐Ÿ“Œ Fasilitas dan Pendampingan Pembelajaran

Pada Level Menengah, peserta akan mengikuti pembelajaran yang lebih mendalam dan aplikatif yang didukung oleh fasilitator pembelajaran yang berpengalaman di bidangnya. Pendampingan ini akan berlangsung hingga penutupan masing-masing kelas Level Menengah sesuai dengan alur belajar yang diikuti.

Bagi peserta yang belum berkesempatan melanjutkan ke Level Menengah, kami menyampaikan apresiasi atas upaya dan komitmen yang telah ditunjukkan selama mengikuti Program Beasiswa IDCamp 2025. Kesempatan untuk terus berkembang dan meningkatkan kompetensi masih terbuka luas melalui berbagai rangkaian program dan inisiatif lanjutan IDCamp, antara lain:

  • Peserta yang belum menyelesaikan kelas Dasar dan Pemula masih memiliki kesempatan hingga 27 Januari 2026 untuk menuntaskan pembelajaran. Dengan meluluskan kelas tersebut, peserta berkesempatan memperoleh berbagai benefit menarik, di antaranya:
      • 3 unit smartphone Xiaomi Redmi Note 14
      • 10 Tokopedia Gift Card senilai Rp50.000 setiap minggu
  • Setelah menyelesaikan kelas Dasar dan Pemula, kamu bisa membangun portofolio di bidang Cyber Security dengan mengerjakan 3 kelas bonus yang yang akan kami kirimkan pada 23 Januari 2026 mendatang.
  • Selain itu, kamu juga dapat terus mengasah kemampuan melalui IDCamp Developer Challenge (Hackathon) dengan total hadiah bernilai puluhan juta rupiah. Nantikan informasi berikutnya melalui akun instagram IDCamp.

Kami mengapresiasi seluruh peserta atas antusiasme, komitmen, dan dedikasi yang telah ditunjukkan oleh seluruh peserta. Teruslah belajar, tingkatkan kompetensi, dan manfaatkan setiap kesempatan baru yang tersedia.

Apabila memiliki pertanyaan atau memerlukan informasi lebih lanjut, hubungi kami melalui email:
๐Ÿ“ง idcamp@dicoding.com

Terima kasih atas partisipasi dan kontribusimu dalam mendukung pertumbuhan ekosistem talenta digital Indonesia! ๐Ÿš€

Salam,
Indosat Ooredoo Hutchison Digital Camp