Selamat Kepada Fasilitator Terpilih DBS Foundation Coding Camp 2023

DBS Foundation Coding Camp adalah sebuah program pelatihan coding secara online untuk meningkatkan kompetensi masyarakat Indonesia di bidang teknologi informasi yang diselenggarakan oleh DBS Foundation bersama dengan Dicoding Indonesia. 

Di tahun 2023 ini, DBS Foundation Coding Camp membuka kesempatan untuk lebih dari 50.000 masyarakat Indonesia belajar coding secara gratis melalui beasiswa di alur belajar Back-End Developer dan DevOps Engineer mulai dari level dasar hingga level mahir.

Guna mendukung program ini, beberapa waktu lalu DBS Foundation Coding Camp telah membuka pendaftaran fasilitator bagi rekan-rekan developer yang ingin berbagi keahlian dan membimbing para developer peserta program DBS Foundation Coding Camp 2023 di alur belajar Back-End Developer dan DevOps Engineer pada level menengah agar dapat meluluskan kelasnya dengan baik dan tepat waktu.

Hari ini, kami mengumumkan fasilitator terpilih untuk membantu peserta beasiswa DBS Foundation Coding Camp 2023 dalam menyelesaikan kelas yang dipilihnya. Fasilitator terpilih di Program Beasiswa DBS Foundation Coding Camp 2023 dapat dilihat pada laman berikut

Selamat kepada para Fasilitator terpilih!

Harapan kami, peran fasilitator dapat membantu peserta lulus tepat waktu dan dengan kualitas yang baik tanpa adanya indikasi plagiasi dalam submission project.

Kewajiban fasilitator adalah mengikuti Train The Trainer (TTT) dan membimbing kelompok belajar bersama peserta DBS Foundation Coding Camp 2023 secara online.

Bagi yang belum terpilih, jangan berkecil hati. Nantikan program menarik lainnya ya.
Jika ada pertanyaan, silakan email ke dbs@dicoding.com

Salam,
DBS Foundation Coding Camp